Contoh Teks Deskripsi Tentang Hewan (Gajah, Macan) Bahasa Indonesia
Kali ini saya akan membagikan contoh teks deskripsi tentang hewan yaitu gajah dan macan singkat dan strukturnya yang merupakan salah satu materi pembelajaran bahasa indonesia yang mungkin teman-teman butuhkan sebagai referensi untuk mengerjakan tugas. Simak langsung contohnya dibawah ini.
Gajah memiliki belalai panjang, yang merupakan modifikasi dari bibir bagian atas dan hidung, telinga nya besar dan melebar. Gajah jantan memiliki sepasang gading yang memanjang ke depan, sedangkan gajah betina pada umumnya tidak memiliki gading, jika memiliki kemungkinan ukurannya sangat pendek. Kulitnya tidak banyak ditumbuhi oleh rambut-rambut, hanya dibagian tertentu seperti di bagian atas kepala, kuduk dan ujung ekor. Warna kulitnya abu-abu sampai hitam.
Gajah hidup berkelompok yang dipimpin oleh gajah betina paling tua, jumlah kelompok 10-30 ekor. Mereka hidup berpindah, migrasi dari tempat satu ke tempat lainnya untuk melakukan kegiatan mencari sumber pakan dan kawin. Gajah merupakan jenis mamalia besar yang mudah beradaptasi dengan kehidupan manusia sehingga dapat kita jumpai gajah sebagai pekerja di penebangan perkebunan.
Gajah betina akan kawin pada umur 9 tahun atau lebih, lama kehamilannya (gestasi) 18-22 bulan dan akan melahirkan anak yang mempunayi berat 100 kg atau lebih. Jarak antara kelahiran anak gajah pada induk yang sama yakni sekitar 4 tahun.
Di habitat aslinya gajah memakan berbagai jenis bagian dari pohon seperti kulit, ranting, daun, bunga dan buah, juga tanaman perdu dan rumput. Karena daya ingatnya yang tinggi, gajah mampu mengenali tumbuhan pakannya yang secara alami juga digunakan sebagai obat.
Gajah hidup pada lingkungan yang bervariasi dari di tropika dataran rendah, pegunungan, padang rumput. Tersebar di Pulau Sumatera (Indonesia).
Contoh 2
Contoh Teks Deskripsi Tentang Hewan
Gajah Sumatra
Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) merupakan spesies dari kelas mamalia, yaitu binatang yang menyusui, mermpunyai ukuran yang besar, berat tubuhnya dapat mencapai 4-6 Ton.Gajah memiliki belalai panjang, yang merupakan modifikasi dari bibir bagian atas dan hidung, telinga nya besar dan melebar. Gajah jantan memiliki sepasang gading yang memanjang ke depan, sedangkan gajah betina pada umumnya tidak memiliki gading, jika memiliki kemungkinan ukurannya sangat pendek. Kulitnya tidak banyak ditumbuhi oleh rambut-rambut, hanya dibagian tertentu seperti di bagian atas kepala, kuduk dan ujung ekor. Warna kulitnya abu-abu sampai hitam.
Gajah hidup berkelompok yang dipimpin oleh gajah betina paling tua, jumlah kelompok 10-30 ekor. Mereka hidup berpindah, migrasi dari tempat satu ke tempat lainnya untuk melakukan kegiatan mencari sumber pakan dan kawin. Gajah merupakan jenis mamalia besar yang mudah beradaptasi dengan kehidupan manusia sehingga dapat kita jumpai gajah sebagai pekerja di penebangan perkebunan.
Gajah betina akan kawin pada umur 9 tahun atau lebih, lama kehamilannya (gestasi) 18-22 bulan dan akan melahirkan anak yang mempunayi berat 100 kg atau lebih. Jarak antara kelahiran anak gajah pada induk yang sama yakni sekitar 4 tahun.
Di habitat aslinya gajah memakan berbagai jenis bagian dari pohon seperti kulit, ranting, daun, bunga dan buah, juga tanaman perdu dan rumput. Karena daya ingatnya yang tinggi, gajah mampu mengenali tumbuhan pakannya yang secara alami juga digunakan sebagai obat.
Gajah hidup pada lingkungan yang bervariasi dari di tropika dataran rendah, pegunungan, padang rumput. Tersebar di Pulau Sumatera (Indonesia).
Contoh 2
Macan Tutul
Macan tutul adalah predator yang lincah dan mereka berburu secara diam-diam. Walaupun relative lebih kecil dibandingkan keluarga kucing besar lainnya, dengan otot rahangnya yang kuat macan tutul mampu memangsa makhluk lain yang ukurannya lebih besar. Selain itu, mereka juga memiliki cakar dengan kuku tajam yang dapat menerkam dan melukai mangsanya. Hewan ini juga dikenal dengan sebutan harimau dahan karena kemampuan memanjatnya yang luar biasa, yang berasal dari otot belikat yang benar-benar kuat. Hewan ini disebut juga dengan hewan nocturnal, artinya mereka aktif dimalam hari. Di siang hari mereka akan tidur, dan mulai berburu kala matahari telah terbenam sepenuhnya. Pada mulanya, orang berpikiran bahwa macan tutul adalah hibrida dari singa dan harimau, sehingga muncul nama "leopard" di kalangan peneliti Eropa awal. Macan tutul jawa (P. p. melas) adalah fauna identitas Jawa Barat dan termasuk hewan yang terancam punah di Indonesia.
Ukuran tubuh macan tutul beragam. Pejantan biasanya berukuran 30% lebih besar daripada betina, macan tutul jantan memiliki berat berkisar antara 30 kg sampai 91 kg dan macan tutul betina memiliki bobot tubuh seberat 23 kg sampai 60 kg. Total panjang dari kepala dan tubuhnya biasanya di antara 90 cm dan 165 cm. Ekor macan tutul relative panjang di antara genus Panthera. Dan tinggi sampai ke bahunya di antara 45 cm - 80 cm. Namun, ukuran macan tutul dapat berbeda-beda setiap ekosistem. Variasi ukuran ini dipengaruhi oleh kualitas dan keberadaan mangsa di daerah tersebut. Warna tubuhnya bervariasi antara kuning dan putih dengan totol-totol hitam. Untuk macan tutul di Afrika Timur, totolnya cenderung berbentuk bundar, sedangkan di Afrika Selatan cenderung berbentuk segi empat.
Macan tutul menyukai area yang padat akan semak-semak di lingkungan berbatu, dan di dekat sungai yang berada di hutan. Namun, mereka dapat beradaptasi dengan baik di daerah panas maupun dingin, di baik di sabana yang luas maupun di hutan hujan tropis. Oleh karena itu mereka masih dapat bertahan dari peningkatan pemukiman manusia. Mereka suka beristirahat di pepohonan, tempat mereka menyantap mangsanya agar terhindar dari rival pencuri. Wilayah persebaran kucing ini merupakan wilayah terluas dibandingkan kucing besar lainnya. Mereka banyak ditemukan di bagian timur dan tengah Afrika. Sementara di Asia, hanya di temukan di bagian tengah dan barat daya Asia meskipun sangat jarang, sementara di bagian utara status mereka kritis.
Nah itulah contoh teks deskripsi tentang hewan yaitu gajah dan macan, semoga artikel ini dapat membantu pembaca semuanya
Nah itulah contoh teks deskripsi tentang hewan yaitu gajah dan macan, semoga artikel ini dapat membantu pembaca semuanya