Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Contoh Teks Eksposisi Analisis Beserta Strukturnya

Yoo para pembaca kali ini saya akan membagikan 5 contoh teks eksposisi analisis beserta strukturnya yang merupakan salah satu materi pembelajaran bahasa indonesia yang mungkin teman-teman butuhkan untuk mengerjakan tugas. Nah tanpa perlu banyak basa basi lagi simaklah beberapa contoh dari teksnya dibawah ini.
5 Contoh Teks Eksposisi Analisis Beserta Strukturnya

Contoh Teks Eksposisi Analisis

Berbagai teori dikemukakan untuk mencari latar belakang kematian Merilyn Monroe. Ada yang berpendapat dia diancam oleh mafia. Seorang detektif memperkirakan, Merilyn pernah berhubungan dengan J.F. Kennedy. Dia dibunuh untuk menutupi kejadian yang dapat merusak nama baik tokoh penting AS tersebut.

Contoh 2
Malaysia Airlines MH17 Boeing 777 yang jatuh di Ukraina masih belum dievakuasi oleh pemerintah setempat. Hal ini disebabkan pesawat tersebut terjatuh tepat di daerah konflik. Muncul spekulasi bahwa pesawat tersebut jatuh bukan karena kerusakan mesin, melainkan karena ditembak jatuh oleh para pemberontak Ukraina yang mengira pesawat tersebut adalah pesawat milik pemerintah Ukraina.

Contoh 3
Masangin merupakan permainan yang melegenda di Alun-Alun Selatan, Yogyakarta. Permainan tersebut dilakukan dengan melewati dua buah pohon beringin kembar dengan mata yang ditutup kain hitam. Mitos yang berkembang di masyarakat, jika seseorang mampu melintasi kedua pohon beringin dengan mata tertutup, maka setiap keinginan yang kita niatkan sebelum permainan akan dikabulkan. Konon, yang bisa melintas hanyalah orang yang memiliki kebersihan hati. Jika hati bersih, maka pemain akan mulus melintasi dua pohon tanpa hambatan. Begitu juga sebaliknya, jika hati tidak bersih, maka pemain akan berputar-putar atau miring ke kanan dan ke kiri beringin. Namun di balik mitos itu, masangin dapat dipandang dari segi ilmu pengetahuan dan kesehatan. Dari segi ilmu pengetahuan dapat dikemukakan bahwa peristiwa berbeloknya arah pemain diakibatkan karena kecepatan arah angin, sedangkan dari segi kesehatan karena adanya potensi vertigo pada setiap orang.

Contoh 4
Banyak teori yang dikemukakan untuk mengungkap misteri hilangnya pesawat di segitiga bermuda. Ada yang berpendapat bahwa segitiga bermuda terdapat pusaran arus besar dan daya tarik magnet yang menenggelamkan kapal dan menarik setiap benda yang melintasi perairan tersebut.

Contoh 5
Belajar adalah bagian dari seorang pelajar yang harus dilakukan untuk mencapai sukses. Berbagai cara belajar belum tentu dapat dijadikan pedoman belajar dikarenakan satu orang dengan orang lain berbeda kebutuhan belajarnya. Mungkin banyak cara yang telah dilalui pelajar untuk dapat belajar secara efektif. Dibawah ini ada beberapa cara untuk belajar secara efektif.        

Pertama, usahakan teratur dalam belajar. Keteraturan dalam belajar merupakan asas pokok dalam mencapai belajar yang efektif. Walaupun hanya belajar sedikit namun apabila kita teratur dalam belajar maka belajar kita yang sedikit itu akan menjadi banyak. Keteraturan dalam belajar juga meringankan otak kita untuk menerima pelajaran.        

Kedua, disiplin dalam belajar. Melalui kedispinan dalam belajar seseorang  dapat mempunyai cara belajar yang baik. Karena berdisiplin selain akan membuat seseorang memiliki keterampilani cara belajar yang baik juga dapat menjadi proses pembentukan watak yang baik yang akan menciptakan pribadi yang luhur. Cara belajar yang baik adalah suatu keterampilan yang dapat dimiliki seseorang dengan jalan latihan.

Ketiga, konsentrasi saat belajar. Setiap orang saat belajar harus berkonsentrasi penuh pada apa yang sedang dipelajari. Tanpa adanya konsentrasi dala belajar maka tidak akan menguasai pelajaran itu. Konsentrasi   adalah   pemusatan pikiran terhadap suatu hal dengan menyampaikan semua hal lainnya yang tidak berhubungan.Keempat, meperbanyak sumber dlam belajar. Ketika kita sedang mempelajari sesuatu mungkin dari sumber satu ke yang lain berbeda. Jadi saat kita belajar maka harus mempertimbangkan sumber yang lain untuk membantu kita dalam memahami.

Nah itulah beberapa contoh dari teks eksposisi analisis beserta strukturnya, semoga dapat membantu para pembaca semuanya