Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Teks Ulasan Cerpen Singkat "Ketika Sebuah Persahabatan Dipertaruhkan"

SemuaContoh – Yoo para pembaca dan pelajar kali ini saya akan membagikan contoh singkat teks ulasan cerpen indonesia "Ketika Sebuah Persahabatan Dipertaruhkan" yang merupakan salah satu materi pembelajaran bahasa indonesia yang mungkin teman-teman butuhkan untuk referensi mengerjakan tugas. Simak langsung contohnya dibawah ini.
Contoh Teks Ulasan Cerpen Singkat "Ketika Sebuah Persahabatan Dipertaruhkan"
Orientasi
Cerpen “Ketika Sebuah Persahabatan Dipertaruhkan” merupakan cerpen yang dibuat atau karya dari Arief Setiawan. Cerpen ini bercerita tentang kisah cinta remaja yang dilanda sebuah masalah yang rumit. Tebal cerpen ini adalah 3 lembar.

Tafsiran
Cerpen ini diawali dengan dua murid SMP yaitu “Aku” sebagai Adit dan seorang cewek bernama Dewi. Pertemuan mereka diawali saat SMP, Aku sebagai Adit diselamatkan oleh Dewi ketika aku dipalak oleh teman sekelasku yaitu Riki. Namun, pada akhirnya, setelah melalui beberapa tahap hubungan, mereka menjadi teman. Sejak itulah mereka berdua menjadi dekat dan sering curhat satu sama lain.

Dengan sikap Dewi yang baik terhadap Adit, menyebabkan Adit mulai muncul perasaan suka terhadap Dewi. Namun, mereka harus terpisah akibat sekolah mereka yang berbeda. Pada saat SMA Adit memiliki seorang pacar, lalu mereka putus dan akhirnya Adit berpacaran dengan Dewi. Hubungan mereka memiliki masalah karena mantan pacar Adit meminta berpacaran kembali. Di situlah konflik muncul. Namun, Adit mengambil keputusan yang salah dengan kembali kepada mantan pacarnya dan meninggalkan Dewi seorang diri tanpa penjelasan apapun.

Tokoh utama dalam cerpen ini yaitu Adit dan Dewi. Adit adalah orang yang tidak teguh pada pendiriannya dan selalu menyesal di belakang dengan keputusan yang telah diraihnya. Sedangkan Dewi adalah seorang wanita yang baik, tegas, berani membela yang benar, dan juga ia adalah wanita yang disakiti oleh keputusan yang salah diambil oleh Adit.

Pada cerpen ini banyak sekali kesalahan penulisan. Pertama, pada paragraf awal cerpen terdapat kata "acuh". Namun setelah diperhatikan kembali makna kalimat utuhnya, kitapun tahu bahwa ada kesalahan penggunaan kata "acuh" yang dalam kata lain sama dengan "peduli". Jadi, kata "acuh" yang benar diganti menjadi "tak acuh" atau "tidak acuh".

Kedua, soal EYD, di antaranya kata-kata seperti "didepanku", "dimasa", "dikelas", "dihidupku", "dihatiku", "dikotaku", "dikampus", "di elu-elukan", "akupun", dan "sekedar", yang semestinya ditulis demikian: "di depanku", "di masa", "di kelas", "di hidupku", "di hatiku", "di kotaku", "di kampus", "dielu-elukan", "aku pun", dan "sekadar". Perhatikan perbedaan antara kata keterangan tempat/waktu dan kata kerja pasif. "Di-" dalam kata keterangan tempat/waktu seperti "di kelas", "di rumah", "di pagi hari", dan lain sebagainya wajib dipisah dari kata sesudahnya, dengan kata lain berfungsi sebagai kata depan. Sementara, untuk kata kerja pasif seperti "dipukul", "dielu-elukan", dan lain lain, penulisan "di-" wajib digabung dengan kata sesudahnya.

Ketiga, penulisan kalimat dialog. Pelajari pola dan aturan (termasuk tanda baca dan lain sebagainya) yang bersangkutan dengan kalimat dialog dalam sebuah prosa. Dalam suatu cerpen, sebaiknya dialog tidak dibuat seperti dialog dalam sebuah naskah drama. Tetapi di sini penulis justu melakukannya, hingga cerpen ini tampak kurang rapi. Diharapkan agar penulis memelajari penulisan kalimat dialog dalam prosa (cerpen/novel) yang baik dan benar.

Kemudian, untuk kata-kata yang tidak baku seperti "gak", "palak", "ngasih", "udah", "kebayang", dan lain sebagainya terutama yang sering ditemukan dalam dialog sebaiknya ditulis dengan huruf miring. Sebenarnya tidak ada aturan wajib untuk itu. Ada dua pendapat yang berbeda, yang mana salah satunya memperbolehkan diketik dengan huruf biasa. Namun, sebaiknya menggunakan aturan pertama, yakni kata-kata yang tidak baku dan kata-kata dari bahasa asing diketik dengan huruf miring.

Penggunaan tanda baca tidak perlu kita tulis secara berlebihan seperti rangkap dua, tiga, atau empat. Memasukkan emoticon pada tulisan, termasuk cerpen, juga tidak disarankan (sebaiknya kebiasaan ini dihilangkan). Terakhir, untuk penulisan judul, sebaiknya tidak menggunakan huruf kapital seluruhnya.

Evaluasi
Cerpen ini sangat menarik dengan penggambaran isi cerita yang begitu dalam, seperti layaknya tokoh “Adit” yang mengumbar perasaannya secara indah dan mengena. Hal itu tentu saja membuat pembaca cerpen ini merasakan kebahagiaan, kesedihan, pengkhianatan, dan penyesalan yang dialami para tokoh dalam cerita.

Kekurangannya yaitu cerita ini tidak cocok untuk dibaca oleh anak-anak yang masih di bawah umur karena cerita ini menggambarkan tentang kisah percintaan remaja dan adanya adegan kekerasan yang dialami tokoh. Cerita ini juga kurang memberikan pendidikan moral yang baik.

Rangkuman
Cerpen ini kurang bermanfaat bagi pelajar di bawah umur. Walaupun begitu, dalam cerita ini masih terkandung pelajaran moral seperti persahabatan yang didasari kasih sayang antar sesama manusia tanpa memikirkan perbedaan jenis kelamin.